Tips Buat Blogger Pemula

Salam sukses selalu buat sobat semua, Belajar Komputer Melalui Internet saat ini akan sedikit membahas tentang Tips Buat Blogger Pemula dan semoga artikel ini bermanfaat.


Tidak bisa dipungkiri dijaman modern seperti sekarang ini kemajuan teknologi semakin meningkat, mungkin yang sangat terasa adalah kemajuan di dunia Cyber/maya. mungkin dijaman sekarang tidak ada satu orangpun yang ga kenal HP, mulai anak-anak sampai kakek-kakek, mulai orang kota sampai pelosok desa pasti sudah pada tau bahkan sudah mempunyainya. sekarang yang mulai beranjak memasyarakat adalah internet mulai dari kota sampai desa sekarang sudah dengan gampangnya menjangkau internet baik itu melalui HP, warnet bahkan sudah banyak orang yang memiliki komputer atau laptop yang didukung dengan internet. Dulu mungkin buat yang didaerah-daerah yang tidak didukung dengan jaringan Telepon rumah tidak dapat mengakses internet namun sekarang seiring dengan kemajuan, akses internet dapat dilakukan dimana saja bahkan dipelosok sekalipun.
Saat sekarang orang sudah banyak yang membuat blog/web sendiri,  bagi sebagian orang  membuat blog hanyalah dijadikan sebagai kesenangan saja tanpa unsur lainnya, namun banyak juga yang dimanfaatkan untuk berbisnis online, atau berbisnis jasa.
Dengan semakin banyaknya para blogger maka persaingan pun ga bisa dihindari, baik itu bersaing dalam posisi dimesin pencari google ataupun di pencarian lain, bahkan sekarang untuk jadi sebagai no satu dimesin pencarian menjadi kontes yang sangat populer.  untuk menjadikan blog menjadi no satu tersebut dengan banyaknya persaingan tentu sangatlah berat apalagi bagi seorang blogger pemula seperti penulis ini.
Menurut saya yang baru di dunia blogger banyak sekali hal-hal yang harus dilakukan untuk menjadikan blog berkualitas dan banyak pengunjung serta menjadi urutan pertama di smesin pencari.

Ini hanyalah pengalaman pribadi, namun apabila ada blogger pemula yang mau mengikuti silahkan namun bagi yang merasa sudah ga perlu dengan semua ini ya do,ain aja biar blog penulis makin top...hehehe.
  1. Dalam memilih template terutama buat blogspot usahakan yang minima, apabila mau menggunakan template dari luaran sana disarankan template yang tidak terlalu banyak modifikasinya, ini dimaksudkan agar kita yang masih pemula dapat belajar sendiri untuk mengoptimalkan baik itu tampilan maupun dalam SEO.
  2. Setelah kita mempunyai blog buat postingan satu atau dua postingan setelah itu kita jelajahi tuh Mbah google buat nyari-nyari Optimasi blog atau aksesoris berikut cari-cari cara mengedit dan lain sebagainya tentang blog.
  3. Periksa blog yang telah kita buat dengan beberapa Tool yang disediakan secara online dan gratis yang diantaranya;
  • Untuk score blog kita kunjungi http://seoanalyser.net/ panduannya silahkan kunjungi Optimalkan blog dengan Seo Analyser
  • Validasi blog kita dengan W3C Validation panduannya kunjungi Cara Memvalidasi CSS agar Blog SEO Friendly
  • Cek H1 blog kita sudah betul belum kunjungi di http://www.givegoodweb.com/tools/page-check  
  • Daftar blog di www.google.com/webmasters/tools/ 
  • Cek dan optimasi blog di alamat ini : http://www.google.com/webmasters/tools/richsnippets di alamat ini bandingkan hasil blog kita dengan yang lain, boleh dengan blog saya juga disana tinggal masukin URL blog kita dikotak yang tersedia lihat kebawah apa saja perbedaannya, kalau ada perbedaancari solusinya di mbah google.

  1. Untuk optimasi SEO cari selengkap-lengkapnya dan sebaik-baiknya.
  2. Setelah itu buat postingan secara rutin tiap hari, buat postingan yang asli jangan dulu Copas kalaupun Copas usakan diedit dulu jangan terlalu banyak hasil copasnya.
  3. masih banyak lagi hal yang tidak dapat saya sampaikan silahkan saja cari sendiri ya, namun jangan lupa kita lakukan semua itu untuk kebaikan blog kita.
kalau blog kita sudah dioptimasi dijamin ga akan ketinggalan di mesin pencarian dan pastinya akan membuat banyak pengunjung.
sebagai tambahan mungkin ini hanya sebagai alat kontrol kita yang masih baru di dunia blogger;
  1. Pasang widget alexa untuk mengetahui trafic di alexa
  2. Pasang Histat untuk mengetahui statistik pengunjung, biar kita bisa mengevaliasi blog kita
  3. Pasang monitor Pagerank
  4. buat pengguna Mozilla saya sarankan memasang pengaya; nodofollow 1.1,  seo doctor 1.6.0, Web Rank toolbar 4.3

Mungkin sampai disini dulu Belajar Komputer Melalui Internet tentang Tips Buat Blogger Pemula kali ini, semoga bermanfaat bagi Anda.

DAPATKAN ARTIKEL VIA EMAIL

Masukan Alamat Email Sobat:

Delivered
feedburner

Dipublish oleh : Abdul Kohar - Jatinangor Rating 5 Belajar Komputer Melalui Internet, Updated at: 17:18

3 komentar :

  1. nice share gan. buat nambah pengalaman aja.

    BalasHapus
  2. mantab mas...

    sukses selalu buat azzam10

    BalasHapus
  3. Malam mas, terimakasi buat tipsnya, sebagai blogger pemula, ini sangat bermanfaat sekali buat saya. Salam sukses selalu.

    BalasHapus
Silahkan Tinggalkan jejak sobat, bila mau menggunakan emotion silahkan klik emotionnya kemudian copy dengan ctrl+c dan paste kodenya didalam kotak komentar...

close
GUESTBOOK
Google PageRank Checker Powered by  MyPagerank.Net
backlink
Dashboard
| Copyright © 2012 |
| Belajar Komputer Melalui Internet |
| Desain by: Abdul Kohar | Powered by: Blogger |